Rabu, 12 Juni 2013

Menginap di Santika Bandung Sambil Belajar Membatik

"Paket kamar yang ditawarkan mulai Rp 875.000, berlaku tanggal 8 Juni sampai  6 Juli 2013," kata GM Secretary & PR Hotel Santika Bandung, Martini Santos, Rabu (12/6/2013).

Ia menambahkan paket tersebut sudah termasuk sarapan untuk dua orang dan gratis sarapan untuk anak di bawah lima tahun. Selain itu, sudah termasuk dalam paket adalah gratis mini bar di kamar, dan gratis laundry untuk dua potong pakaian per hari.

Tak hanya itu, dalam paket juga termasuk gratis antar dan jemput dari dan ke stasiun kereta api atau bandara, gratis fasilitas internet, gratis koran pagi, serta gratis parkir dan cuci mobil bagi tamu yang membawa kendaraan.

Selain paket kamar yang ditawarkan, Hotel Santika Bandung juga memiliki berbagai promo. Salah satunya yang cocok untuk anak-anak adalah kegiatan membatik bertajuk “Art, Eat & Fun” setiap hari Sabtu dan Minggu.

Promo “Art, Eat & Fun” berlaku juga untuk tamu luar yang tidak menginap di hotel. Selama bulan Juni, pihak hotel menggelar pameran Batik Cimahi bekerja sama dengan Lembur Batik Cimahi.

Bertempat di lobby area, khusus setiap Sabtu dan Minggu, para pengunjung bisa melihat langsung perajin yang sedang membatik juga belajar membatik. Dengan biaya Rp 35.000 per orang, peserta akan mendapatkan pengetahuan dasar mengenai cara membatik, kain kecil, lilin, canting yang dipinjamkan, serta coffee break. (*)


Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Menginap di Santika Bandung Sambil Belajar Membatik

0 komentar:

Posting Komentar


-Kami tidak akan segan-segan menghapus komentar anda jika tidak berhubungan dengan artikel.
-Dilarang keras berkomentar dengan live lnik (akan dihapus).
-Komentar yang membangun sangat kami harapkan Untuk memajukan blog ini.